Sabtu, 14 November 2020 Kat : Berita Desa

DUKCAPIL MOBILE PEREKAMAN E-KTP

DUKCAPIL MOBILE PEREKAMAN E-KTP

Salah satu Program Kerja Dinas Kependudukan & Catatan Sipil adalah Dukcapil Mobile. Melalui Program Dukcapil Mobile, Dinas Kependudukan & Catatan Sipil melakukan kunjungan ke Desa-Desa untuk melakukan perekaman dan pengurusan Administrasi Kependudukan. Di Desa Bahari Dua masih ada beberapa masyarakat Lanjut Usia (Lansia) & Umur 16 Tahun yang belum melakukan Perekaman E-KTP, olehnya itu Pemerintah Desa Bahari Dua meminta Dinas Kependudukan & Catatan Sipil untuk berkunjung ke Desa Bahari Dua untuk melakukan Pengurusan Administrasi Kependudukan.

Hari ini, sabtu 14 November 2020 pihak Dinas Dukcapil Melakukun kunjungan ke Desa Bahari Dua untuk melakukan perekaman E-KTP dan pengurusan dokumen Kartu Keluarga & Akta Kelahiran. Banyak masyarakat yang antusias untuk melakukan perekaman maupun perbaikan dokumen kependudukan. Masyarakat sangat dimudahkan dengan adanya program Dukcapil Mobile, dengan begitu masyarakat tidak perlu lagi ke Kantor Dukcapil di Batauga.

Penulis : HARDIN
Dilihat : 766
Belum ada komentar
Form Komentar
Artikel Lainnya

Komentar Terbaru

Statistik Penduduk

Statistik Pengunjung

Pengunjung Hari Ini 1180
Pengunjung Kemarin 285
Pengunjung Minggu Ini 5573
Pengunjung Bulan Ini 41375
Total Pengunjung 601.503
IP Address 216.73.216.60
Browser Unknown Browser